Bagi masyarakat Indonesia, tanggal 17 Agustus diperingati sebagai Hari Kemerdekaan Indonesia. Perjuangan para pahlawan untuk merebut Kemerdekaan Indonesia memang patut untuk dibanggakan. Sosoknya yang hebat kerap menjadi inspirasi bagi generasi muda saat ini, termasuk para aktris Tanah Air.
Banyak aktor dan aktris Indonesia yang merasa terhormat memiliki kesempatan tampil memerankan tokoh pahlawan nasional dalam sebuah film. Akting mereka yang luar biasa pun perlu diacungi jempol karena mampu melakoni karakter besar dan terhormat yang dinilai sangat mirip dengan aslinya.
Lantas, siapa sajakah para selebritas Indonesia yang pernah akting menjadi seorang pahlawan tersebut? Check this out!
1. Reza Rahadian
Reza Rahadian/ Foto: Rizkywinaya.blogspot.com
Wajah Reza Rahadian seolah tak pernah absen menghiasi layar lebar di Indonesia selama satu dekade terakhir. Berbagai genre film juga sudah pernah dia lakoni, salah satunya berperan sebagai tokoh nasional.
Reza Rahadian menjadi tokoh utama sebagai Raden Hadji Oemar Said Tjokroaminoto dalam film berjudul Guru Bangsa: Tjokroaminoto (2015). Film tersebut menceritakan kisah Hadji Oemar Said Tjokroaminoto, pahlawan nasional yang merupakan salah satu pemimpin organisasi pertama di Indonesia, yaitu Sarekat Islam (SI). Ia dikenal sebagai guru bangsa yang berhasil menjadi pendidik bagi tokoh-tokoh pemimpin Indonesia.
Dalam film itu, ia tak hanya sendirian, tapi juga beradu peran bersama rekan seniman Tanah Air lainnya seperti Christine Hakim, Alex Komang, Sujiwo Tedjo, hingga alm. Didi Petet.
Tak hanya itu, Reza Rahadian juga dipercaya memerankan karakter B.J. Habibie untuk ketiga judul filmnnya, yakni Habibie & Ainun (2012), Rudy Habibie (2016), serta Habibie & Ainun 3 (2019).
2. Adipati Dolken
Adipati Dolken/ Foto: Padma Pictures
Seringkali terlihat beradu akting dalam film bergenre romantis, ternyata Adipati Dolken juga pernah melakoni peran lain, salah satunya menjadi pahlawan nasional. Adipati berperan sebagai Jenderal Soedirman dalam film berjudul Jenderal Soedirman pada 2015 lalu.
Adipati sendiri merasa peran ini tidaklah mudah. Namun beruntungnya, dia mendapat dukungan positif dari keluarga Jenderal Soedirman, serta dengan senang hati memperkenalkan karakter sang Jenderal padanya.
Film biopik ini menceritakan tentang perjuangan Jenderal Soedirman yang sedang mengalami sakit berat, namun tetap memimpin perang gerilya untuk melawan pemerintah Belanda yang berkhianat terhadap perjanjian Renville selama tujuh bulan.
3. Ario Bayu
Ario Bayu/ Foto: detikHot/Shifa Nur Fadilla
Aktor tampan Ario Bayu ternyata juga pernah berperan sebagai Bung Karno dalam film Soekarno (2013). Film ini menceritakan kehidupan Presiden RI pertama kita, Ir. Soekarno, mulai dari masa kecil, kisah cintanya, sampai menjadi sang proklamator bangsa.
Meski sempat merasa terbebani dengan ekspektasi orang-orang terhadap karakter yang dia perankan ini, namun Ario Bayu berhasil memerankan karakter besar nan terhormat ini dengan sangat piawai.
4. Tika Bravani
Tika Bravani/ Foto: IMDb
Tika Bravani juga pernah memerankan karakter Ibu Negara Indonesia Pertama, Fatmawati dalam film berjudul Soekarno (2013). Dalam film ini, Tika Bravani dipasangkan dengan aktor Ario Bayu yang berperan sebagai Bung Karno (Soekarno).
Fatmawati menjadi istri Ir. Soekarno yang mendapat gelar Pahlawan Nasional pada tahun 2000, atas jasanya yang sangat besar dalam menjahit bendera Sang Saka Merah Putih.
Berkat perannya ini, Tika berhasil meraih Piala Citra untuk kategori Pemeran Pembantu Wanita Terbaik dalam ajang FFI 2014.
5. Lukman Sardi
Lukman Sardi/ Foto: KapanLagi.com/Mahardi Eka Putra
Langganan bermain peran dalam film biopik, Lukman Sardi pernah berperan sebagai Mohammad Hatta dalam Soekarno (2013) bersama dengan Ario Bayu, yang juga berperan sebagai Soekarno.
Sebelumnya, Lukman juga pernah berperan sebagai K.H Ahmad Dahlan dalam film Sang Pencerah di tahun 2010. Ahmad Dahlam merupakan tokoh pendiri organisasi Islam Muhammadiyah.
Dalam film karya Hanung Bramantyo tersebut, Lukman Sardi tampil secara totalitas dengan kumis dan jenggot putih, serta mengenakan sorban layaknya K.H. Ahmad Dahlan sungguhan.
6. Christine Hakim
Christine Hakim/ Foto: Serambinews.com/Nurul Hayati
Telah berkecimpung di dunia seni peran sejak 1973, Christine Hakim merupakan salah satu aktris senior Indonesia yang telah banyak membintangi sejumlah film hits. Pada tahun 1988, Christine Hakim dipilih untuk memerankan pemimpin perang gerilya Aceh, Cut Nyak Dhien dalam film berjudul Tjoet Nja’ Dhien.
Film karya sutradara Eros Djarot itu menceritakan tentang seorang pahlawan perempuan asal tanah Aceh yang berjuang melawan Belanda. Christine mengatakan bahwa peran tersebut merupakan suatu kehormatan besar dan sangat menantang.
Luar biasanya lagi, film yang dilakoninya tersebut menjadi film Indonesia pertama yang ditayangkan di Festival Film Cannes pada tahun 1989. Tak hanya itu, Christine Hakim juga berhasil meraih Piala Citra tahun 1988 lewan peran ini.
7. Dian Sastrowardoyo
Dian Sastrowardoyo/ Foto: IMDb
Aktris cantik Dian Sastrowardoyo juga pernah berkesempatan menjadi pemeran utama dalam film pahlawan berjudul Kartini (2017). Dian Sastro dipilih untuk memerankan sosok Kartini karena dianggap sesuai dengan karakternya yang pintar, berbakat, dan peduli terhadap isu-isu perempuan.
Bukan menceritakan tentang sosok Kartini sebagai pelopor kebangkitan perempuan pribumi. Film ini justru lebih menampilkan Kartini saat kecil dan remaja yang berada dalam lingkungan tradisi keluarga bangsawan.
8. Rendra Bagus Pamungkas
Rendra Bagus Pamungkas/ Foto: Facebook.com/Film Wage
Lagu kebangsaan Indonesia Raya tentunya sudah familiar didengar. Yup, lagu tersebut merupakan ciptaan sang komposer handal, W.R. Supratman.
Menariknya, aktor kebangsaan Indonesia, Rendra Bagus Pamungkas, berkesempatan memerankan tokoh Wage Rudolf Supratman dalam film biopik Wage (2017).
Film ini mengisahkan tentang sang komposer, Wage Rudolf Supratman yang merasa harus ikut berjuang untuk kemerdekaan Indonesia. Melalui kemahirannya membuat lagu dan bermain biola, dia mampu menggelorakan semangat pergerakan pemuda hingga Indonesia mampu merdeka.
9. Ikranagara
Ikranagara/ Foto: NU Cilacap Online
Selain dikenal sebagai seorang aktor senior Indonesia, Ikranagara juga merupakan seniman, sastrawan dan penulis skenario.
Telah memainkan banyak judul film, salah satu karyanya yang paling dikenal adalah saat memerankan tokoh ulama pendiri organisasi Islam yakni Nahdlatul Ulama (NU), K.H. Hasyim Asy’ari dalam film Sang Kiai (2013).
Berkat perannya itu, Ikranagara berhasil mendapatkan nominasi Pemeran Utama Pria Terbaik. Emang perawakannya mirip banget ya, Beauties!
10. Mathias Muchus
Mathias Muchus/ Foto: KapanLagi.com/Panji Diksana
Aktor senior, Mathias Muchus dipercaya untuk memerankan seorang aktivis kemerdekaan Indonesia, Tan Malaka dalam film Jenderal Soedirman (2016).
Bahkan Mathias Muchus diketahui meminta sendiri untuk memerankan Tan Malaka yang dikenal juga sebagai ‘Bapak Republik Indonesia’ karena dianggap sebagai sosok yang pintar, pemberani dan pelobi ulung.
***
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Mirafestivalberlin? Yuk gabung ke komunitas pembaca Mirafestivalberlin Mirafestivalberlin.com. Caranya DAFTAR DI SINI!
(ria/ria)