Life

Mahalini dan Rizky Febian Dihujat Netizen Usai Dugaan Operasi, Perlukah Menghakimi Pilihan Orang Lain?

×

Mahalini dan Rizky Febian Dihujat Netizen Usai Dugaan Operasi, Perlukah Menghakimi Pilihan Orang Lain?

Sebarkan artikel ini


Mahalini dan Rizky Febian belakangan ini ramai diperbincangkan netizen. Hal ini karena adanya dugaan pasangan selebritas tersebut telah melakukan operasi. 

Di media sosial tersebar potret terbaru Mahalini dan Iky saat konser, yang diduga usai melakukan operasi. Potret tersebut menimbulkan tanya hingga pro dan kontra dari netizen. 

Namun, sejak kabar tersebut ramai, baik Mahalini atau Rizky Febian belum angkat bicara. 

Dalam saluran Instagram pribadinya, Lini mengungkap alasannya menjalani operasi adalah karena sinus yang dideritanya. Ia pun membagikan percakapan singkat antara dirinya dengan sang dokter. 

“Dokter: Mahalini suka pilek ya?… Me: Emang alergi debu dok jadi konka hidup suka ngembang terus mampet terus jadi sering flu… Dokter: ini tulang hidungnya bengkok… Me: (aga kaget),” tulis Mahalini. 

Salah satu penggemarnya bertanya, “Biasanya harus operasi nggak sih buat benerin?”

“Iya soalnya aku berdampak sinusitis jadinya kalo nggak di op,” jelasnya. 

Muncul Hujatan dari Netizen
Rizky Febian dan Mahalini

Mahalini/Foto: Dok. TikTok

Di media sosial banyak netizen yang mengungkapkan kekecewaaan dengan wajah Mahalini terbaru. Sebagian besar dari mereka mengatakan lebih menyukai Lini yang dulu, karena kecantikan yang khas perempuan Bali.

“Suka mahalini yang dulu..cantik khas dan natural,” komentar @ek***. 

“Sedih banget, kangen wajah mahalini dulu. Hanya suaranya saja, wajahnya orang lain,” tulis @Sri***. 

“Paling dia menyesal,” kata @Mam***. 

“Ngapain sih Mahalini op, hidung udah mancung juga.. Wajah udah cantik. Sekarang kayak beda orang,” ujar @Erl***. 

“Aku lebih suka mahalini yang sebelum op, cantik bangetttt padahal,” komentar @Shan***. 

Mahalini Batasi Komentar hingga Hapus Saluran IG

Imbas dari ramainya ‘serangan’ netizen ini membuat Mahalini membatasi kolom komentar Instagramnya, hingga sejak 30 Juni 2024 lalu, pelantun “Sial” ini tidak mengunggah potret terbarunya di laman Instagramnya. 

Tersebar luasnya percakapan tangkapan layar saluran IG Lini yang berbincang dengan dokternya membahas sinus pun membuat penyanyi ini mengambil tindakan untuk menghapus saluran IG. Padahal, sebelumnya ia tengah mempromosikan lagu terbarunya. 

“Ok kalo mainnya capture-capture channel aku, aku nggak main channel ini lagi ya. Males dituduh-tuduh segala macem, thanks 5 menit lagi aku delete ya channelnya,” tulisnya. 

Jadi Bintang Tamu Acara TV, Ekspresi Mahalini Disorot juga!
Rizky Febian dan Mahalini

Rizky Febian dan Mahalini/Foto: Instagram/rizkyfbian

Baru-baru ini pun, Mahalini dan Rizky Febian menjadi bintang tamu Konser Paling Romantis yang diadakan untuk merayakan satu dekade D’Academy, di Indosiar. Kabarnya, lewat program tersebutlah keduanya dipertemukan. 

Namun, penampilan keduanya yang tersebar luas di media sosial saat menghadiri acara tersebut disorot juga oleh netizen. Ia disebut terlihat ketakutan dan bingung setelah namanya belakangan ini ramai diperbincangkan. 

@pencintapangeran kasian ya mahalini jadi ketakutan gitu. banyak nge blank waktu ditanya2 host 🥺 #mahalini #rizkyfebian #indosiar #mahaliniraharja #mahalinioplas #sedih #takut #semangatlini ♬ Bermuara – Rizky Febian & Mahalini


“Mahalini panik attack nggak sih jadi kasian biasanya dia aktif sekali di panggung😭 Hostnya udah mencairkan suasana tapi dianya masih kaya takut/malu,” kata salah satu netizen. 

“Baru kali ini liat mahalini jadi pendiem gitu ya,” tulis @Dar***. 


Perlukah Menghakimi Pilihan Orang Lain?
Boy showing STOP gesture with his hand. Concept of domestic violence and child abuse. Copy space

Ilustrasi bullying/Foto: Getty Images/iStockphoto/gan chaonan

Melihat yang terjadi pada Mahalini dan Rizky Febian, perlukah menghakimi pilihan orang lain, Beauties? 

Tentu, jawabannya tidak

Terlepas benar atau tidaknya pasangan tersebut melakukan operasi plastik di Korea Selatan seperti yang ramai diperbincangkan, menghakimi orang lain adalah hal yang salah. 

Operasi plastik umumnya dilakukan untuk memperbaiki, memodifikasi, atau merekontruksi bagian tubuh tertentu, atau meningkatkan kecantikan. 

Perlu diketahui, biaya operasi plastik yang relatif mahal ini harus dibayarkan dari kantong pribadi, sebab BPJS Kesehatan tidak menanggungnya. Seseorang yang melakukan tindakan operasi plastik tentu memiliki kesadaran penuh untuk melakukannya, hingga menerima hasil akhir yang didapatkan. 

Namun, yang terjadi pada Lini dan Iky adalah netizen yang banyak menghakimi pilihan keduanya. Padahal, menghakimi pilihan orang lain bisa mendatangkan banyak dampak negatif untuk korban lho, Beauties!

Adapun dampak negatif untuk korban melansir Aura Health, adalah sebagai berikut: 

  • Peningkatan stres dan kecemasan
  • Menurunkan harga diri dan kepercayaan diri
  • Menarik diri dari banyak orang
  • Sulit berkonsentrasi
  • Penyebaran misinformasi dan asumsi yang tidak adil

Nah, menghakimi orang lain memiliki dampak yang besar pada kesehatan mental korban ya, Beauties. Padahal, semua orang memiliki hak terhadap tubuhnya sendiri. Termasuk, melakukan hal yang bisa membuatnya lebih percaya diri.

Lantas, apa yang bisa dilakukan? Menghargai pilihannya!

Ketimbang sibuk menghakimi pilihan hidup orang lain yang dilakukan untuk dirinya sendiri, jauh akan lebih baik untuk berfokus pada hal baik yang dimilikinya saja.

Namun, jika memang dirasa ia tak lagi menginspirasi, lebih baik stop mengaguminya, ketimbang dengan sengaja jari-jarimu menyakiti hatinya. 

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Mirafestivalberlin? Yuk gabung ke komunitas pembaca Mirafestivalberlin Mirafestivalberlin.com. Caranya DAFTAR DI SINI!


(ria/ria)



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *