Kim Nam Joon atau RM BTS merilis lagu baru bertajuk “Come Back to Me” pada 10 Mei 2024. “Come Back to Me” merupakan lagu pra-rilis untuk album baru RM yang bertajuk “Right Place Wrong Person”. Album solo RM ini akan dirilis pada 24 Mei 2024 mendatang.
“Come Back to Me” merupakan lagu ber-genre pop indie yang mengeksplorasi konflik emosi RM. Leader BTS itu juga menggandeng Oh Hyuk dari band Hyukoh untuk mengaransemen lagu tersebut.
Music video (MV) “Come Back to Me” disutradarai, diproduksi, dan ditulis oleh Lee Sung Jin, sutradara Korea-Amerika yang telah memenangkan penghargaan Primetime Emmy Awards atas serial Beef.
Tak heran jika MV “Come Back to Me” seperti film pendek. MV ini menampilkan RM yang melalui berbagai tahapan kehidupan. Yang menarik, MV tersebut turut menampilkan sederet aktor dan aktris ternama.
Berikut adalah deretan aktor dan aktris yang muncul di MV “Come Back to Me”!
Joseph Lee
Joseph Lee dalam MV ‘Come Back to Me’/Foto: YouTube/HYBE LABELS
Aktor tampan Joseph Lee muncul di MV “Come Back to Me” sebagai teman RM yang menemaninya di sebuah pesta. Joseph Lee terkenal berkat perannya sebagai George Nakai di serial Beef. Ia bahkan menerima nominasi Primetime Emmy Awards berkat peran tersebut.
Lee Suk Hyeong
Lee Suk Hyeong dalam MV ‘Come Back to Me’/Foto: YouTube/HYBE LABELS
Aktor Lee Suk Hyeong muncul dalam MV “Come Back to Me” sebagai teman lain RM yang menawarinya minuman di pesta. Sebelum ini, Lee Suk Hyeong telah mendapat peran kecil di banyak drama Korea terkenal seperti Hometown Cha-Cha-Cha, Moving, Twinkling Watermelon, hingga Welcome to Samdal-ri.
Kim Min Ha
Kim Min Ha dalam MV ‘Come Back to Me’/Foto: YouTube/HYBE LABELS
Dalam MV “Come Back to Me”, aktris Kim Min Ha menjadi sosok yang mencari-cari RM dan mengajaknya membuka pintu terakhir. Kim Min Ha terkenal berkat perannya sebagai Sunja dalam serial Apple TV+ Pachinko.
Kim Ah Hyun
Kim Ah Hyun dalam MV ‘Come Back to Me’/Foto: YouTube/HYBE LABELS
Model sekaligus aktris Kim Ah Hyun ditampilkan sebagai kekasih yang marah-marah dan melempari barang pada RM. Sebelum ini, Kim Ah Hyun sempat membintangi serial Netflix Mask Girl sebagai napi yang memiliki banyak tato.
Lee Sang Hee dan Kang Gil Woo
Lee Sang Hee dan Kang Gil Woo dalam MV ‘Come Back to Me’/Foto: YouTube/HYBE LABELS
Aktris Lee Sang Hee dan aktor Kang Gil Woo berperan sebagai orangtua RM dalam MV “Come Back to Me”. Lee Sang Hee merupakan aktris yang telah membintangi banyak drama dan film Korea.
Ia baru saja memenangkan penghargaan Best Supporting Actress di Baeksang Arts Awards berkat perannya sebagai Kim Seon Ju di film My Name is Loh Kiwan.
Kang Gil Woo juga membintangi film My Name is Loh Kiwan. Namun, Beauties mungkin lebih familiar dengan peran Kang Gil Woo di sederet drakor populer seperti Welcome to Samdal-ri, Reborn Rich, hingga Strong Girl Nam Soon.
Choi Seung Yoon dan Gi So You
Choi Seung Yoon dan Gi So You dalam MV ‘Come Back to Me’/Foto: YouTube/HYBE LABELS
Peran Choi Seung Yoon dan Gi So You dalam MV “Come Back to Me” sukses membuat ARMY (penggemar BTS) iri. Pasalnya, Choi Seung Yoon dan Gi So You ditampilkan sebagai anak dan istri RM.
Choi Seung Yoon yang berperan sebagai istri RM paling dikenal lewat perannya sebagai So Young di film Riceboy Sleeps. Choi Seung Yoon menerima sejumlah penghargaan internasional berkat peran tersebut.
Sementara itu, Gi So You adalah aktris cilik yang telah membintangi banyak drakor hits. Di antaranya adalah Sweet Home, My Demon, The Good Bad Mother, See You in My 19th Life, Our Blues, hingga Hospital Playlist 2.
Itu dia deretan aktor dan aktris yang muncul di MV “Come Back to Me” RM BTS. Siapa yang paling kamu sukai?
—
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Mirafestivalberlin? Yuk gabung ke komunitas pembaca Mirafestivalberlin Mirafestivalberlin.com. Caranya DAFTAR DI SINI!
(sim/sim)