Life

Sebelum Memilih Investasi, Pastikan Gen Z Telah Ikuti 4 Tips Penting Ini agar Lebih Aman!

×

Sebelum Memilih Investasi, Pastikan Gen Z Telah Ikuti 4 Tips Penting Ini agar Lebih Aman!

Sebarkan artikel ini


Ada banyak pilihan investasi yang bisa Beauties pilih misalnya properti, emas, saham, obligasi, dan masih banyak lagi. Namun, Beauties tidak bisa asal memilih investasi karena ikut-ikutan orang lain.

Hal ini karena tidak semua orang cocok dengan investasi tersebut, sehingga perlu menyesuaikan dengan tujuan berinvestasi. Selain itu, setiap orang memiliki latar belakang yang berbeda-beda, jadi investasi yang dipilih menyesuaikan kebutuhan.

Memilih investasi bisa disesuaikan dengan tingkat kemampuan finansial Beauties, jadi tidak bisa asal ikut-ikutan tanpa mempelajari investasi lebih dalam. Di bawah ini ada beberapa cara yang bisa Beauties terapkan sebelum memilih investasi.

1. Menentukan Modal yang Digunakan

Tips memilih investasi/Foto: Pexels/David McBee

Cara pertama yang bisa Beauties terapkan adalah menentukan berapa banyak modal yang dimiliki untuk melakukan investasi. Dengan menghitung modal, Beauties bisa mengira-ngira keuntungan yang akan didapatkan.

Apabila Beauties memiliki sedikit modal berarti bisa memilih investasi jenis reksadana saja yang bisa dibeli mulai dari nominal beberapa ratus ribu rupiah. Sedangkan untuk obligasi, modal minimal yang dibutuhkan adalah Rp5 juta.

2. Menentukan Profil Risiko

Tips memilih investasi/Foto: Pexels/Lukas

Setelah menentukan besaran modal yang akan digunakan untuk investasi, Beauties bisa mulai menentukan profil risiko. Mengutip detikFinance, investasi berdasarkan urutan hasil dan risiko sebagai berikut:

  • Deposito       
  • Obligasi        
  • Reksa dana (reksa dana yang dimaksud adalah jenis pasar uang, reksa dana pendapatan tetap, reksa dana campuran, dan reksa dana saham.)        
  • Saham

Jika Beauties ingin berinvestasi deposito, maka tingkat risikonya rendah, hanya saja imbas hasilnya juga terbilang rendah yaitu sekitar 6%.

3. Belajar dengan Baik

Tips memilih investasi/Foto: Pexels/Burak The Weekender

Misalnya Beauties ingin memulai investasi saham, maka perlu mempelajari saham dengan baik agar tidak salah langkah. Pastikan dulu mengetahui profil risiko saham agar kuat mental menghadapi naik turunnya angka di pasar saham.

Selain itu, pelajari juga bagaimana cara kerja pasar saham mulai dari cara membaca data dan mengira-ngira gerakan di pasar hingga risikonya.


4. Jangan Tergiur Cuan yang Instan dan Cepat

Tips memilih investasi/Foto: Pexels/Pixabay

Cara memilih investasi yang bisa gen Z terapkan berikutnya adalah tidak tergiur dengan uang yang instan atau cepat. Satu hal yang menjadi pegangan dalam memilih investasi adalah tidak tergiur mendapatkan keuntungan dalam waktu cepat.

Jadi, Beauties perlu mengelola ekspektasi terkait keuntungan agar tidak salah langkah ke depannya. Selain itu, penting untuk mempelajari instrumen saham lebih dalam agar bisa memahami risiko yang akan dihadapi.

Cara memilih investasi di atas bisa diterapkan Beauties gen Z sebagai bentuk persiapan kematangan finansial di masa mendatang!

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Mirafestivalberlin? Yuk gabung ke komunitas pembaca Mirafestivalberlin Mirafestivalberlin.com. Caranya DAFTAR DI SINI!


(ria/ria)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *