Olimpiade Paris 2024 tengah diselenggarakan dan akan berakhir pada 11 Agustus 2024. Sebanyak 32 cabang olahraga yang bertanding telah mendapatkan para peraih medali. Gregoria Mariska, atlet badminton tunggal putri Indonesia yang meraih medali perunggu dari Olimpiade Paris 2024.
Satu hal yang menarik dan membuat penasaran banyak orang yaitu berapa banyak hadiah dan bonus yang diterima para pemenang medali. Melansir dari CNBC, para pemenang medali tidak mendapatkan hadiah uang tunai sesuai dengan laporan dari Komite Olimpiade Internasional.
Namun, apresiasi dan bonus diberikan oleh negara kepada para peraih medali sebagai bentuk apresiasi. Bonus yang diberikan pemerintah atau swasta biasanya berupa uang tunai, apartemen, properti, hingga hewan ternak.
Berikut ini deretan hadiah para pemenang yang pernah bertanding di Olimpiade, baik itu Olimpiade Tokyo 2020 hingga Olimpiade Paris yang tengah berlangsung saat ini!
1. Medali
Simone Biles/Foto: instagram.com/simonebiles
Medali dari setiap Olimpiade tentu akan menjadi kebanggaan bagi setiap atlet yang memenangkannya. Medali tersebut pastinya memiliki banyak filosofi dalam pembuatannya. Pada medali Olimpiade Paris 2024, setiap medali Olimpiade dan Paralimpiade terdapat sepotong besi asli dari Menara Eiffel. Melansir dari website resmi Olympics, medali ini didesain oleh perusahaan LVMH, Chaumet. Desain tersebut terinspirasi dari segi enam, cahaya, dan tatahan permata.
Besi dari Menara Eiffel itu dibuat menjadi bentuk segi enam yang melambangkan negara Prancis dengan memberikan cetakan lambang Olimpiade Paris 2024. Setelah itu, dipadukan dengan warna medali yaitu emas, perak, dan perunggu.
2. Kotak Misterius
Peraih medali cabor bulutangkis/Foto: instagram.com/tim.adhoc.pbsi
Selain medali, para atlet yang berdiri di podium kejuaraan juga menerima sebuah kotak persegi panjang. Banyak orang yang penasaran dengan isi kotak tersebut. Beberapa waktu lalu, isi dari kotak misterius itu akhirnya terungkap.
Isi kotak tersebut ternyata poster resmi Olimpiade Paris hasil karya ilustrator Ugo Gattoni yang memperlihatkan arsitektur dan menceritakan keseluruhan tentang Olimpiade ini. Ugo Gattoni menghabiskan waktu 2000 jam untuk membuat karya yang sangat berharga tersebut.
[Gambas:Instagram]
Bonus Uang Tunai
Hadiah Olimpiade 2024/ Foto: Getty Images/Arturo Holmes
Uang tunai biasanya akan diberikan sebagai bonus bagi atlet yang menang oleh pemerintah negara tersebut. Menurut CNBC, Hong Kong dan Singapura menjadi negara yang memberikan bonus tertinggi bagi pemenang Olimpiade mereka.
- Hong Kong memberikan insentif tunai bagi atlet mereka lebih banyak 20% dibanding Olimpiade Tokyo lalu lalu. Peraih emas akan memperoleh 6 juta HKD, sementara peraih perak dan perunggu akan mendapatkan 3 juta HKD dan 1,5 juta HKD.
- Singapura memberikan bonus sebesar SGD 1 juta dolar untuk peraih medali emas, 500 ribu SGD untuk medali perak dan 250.000 SGD untuk medali perunggu.
- Meski belum diumumkan secara resmi, namun pada Olimpiade Tokyo 2020, pemerintah Indonesia juga memberikan bonus kepada atlet-atlet yang berhasil meraih medali.
Melansir CNBC Indonesia, Greysia Polii dan Apriani Rahayu berhasil menyumbangkan medali emas sebagai ganda putri dalam cabang olahraga bulutangkis di Olimpiade Tokyo 2020. Pemerintah memberikan bonus sebesar Rp 5,5 miliar untuk mereka.
Selain itu, mereka mendapat uang sebesar Rp 500 juta oleh Presiden Arema FC. Greysia dan Apriani juga mendapat hadiah rumah di daerah asal masing-masing, unit Apartemen B Residence Serpong, hunian di kawasan elit Pantai Indah Kapuk (PIK 2), liburan ke destinasi dengan fasilitas super prioritas, hingga paket usaha, seperti Bakso Aci Akang dan Es Teh Indonesia.
Berikut ini rincian uang tunai bagi atlet Indonesia yang bertanding di Olimpiade Tokyo 2020:
- Atlet (Tunggal/Ganda)
Emas: Rp5,5 miliar
Perak: Rp2,5 miliar
Perunggu: Rp1,5 miliar
Tanpa Medali: Rp100 juta Pelatih (Tunggal/Ganda) - Pelatih (Tunggal/Ganda)
Emas: Rp 2,5 miliar
Perak: Rp1 miliar
Perunggu: Rp 600 juta
Tanpa Medali: Rp100 juta
Hadiah Unik Lainnya
Tak hanya uang tunai, properti, dan barang-barang mewah. Para atlet juga terkadang mendapatkan hadiah unik dari pemerintah setempat. Mulai dari mobil, gratis es teh tarik seumur hidup, hingga sapi.
Melansir dari CNBC, berikut ini hadiah-hadiah unik yang pernah diterima para pemenang Olimpiade:
- Hong Kong: Memberikan gratis naik transportasi umum seumur hidup
- Malaysia: Atlet yang mewakili di Olimpiade Tokyo 2020 mendapatkan makanan dan teh tarik gratis seumur hidup.
- Indonesia: Atas kemenangannya di Olimpiade Tokyo, Apriyani Rahayu dan Greysia Polii dikabarkan mendapat warisan lima ekor sapi.
- Jepang: Kasumi Ishikawa, atlet tenis meja yang mendapatkan medali perak di Olimpiade Tokyo 2020 mendapat hadiah 100 karung beras.
Itulah deretan hadiah dan bonus yang pernah diterima para atlet di Olimpiade. Perjuangan latihan yang keras hingga menjadi juara yang membanggakan negara, patut mendapat apresiasi yang setinggi-tingginya!
***
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Mirafestivalberlin? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Mirafestivalberlin, Mirafestivalberlin.com. Caranya DAFTAR DI SINI!
(dmh/dmh)