Kim Myung Soo mengisi kesibukan di tahun 2024 dengan produktif, Beauties. Baru merampungkan penayangan drama ‘Dare to Love You’, Kim Myung Soo bergegas menyapa penggemar dengan jadwal comeback sebagai idol dalam waktu dekat ini. Idol-aktor yang juga dikenal dengan nama panggung L tersebut belum lama ini sukses meluluhkan hati publik dengan sederet foto konsep jelang perlisan album pertamanya.
Berikut ini adalah rincian selengkapnya, Beauties!
Comeback dengan Mini Album Pertama
Potret Kim Myung Soo dalam foto konsep album ’24/7’/ Foto: instagram.com/lookmedia_ent
|
Sepanjang solo kariernya dalam industri musik, Kim Myung Soo akhirnya akan merilis mini album pertama, Beauties. Comeback ini juga menandai kembalinya idol-aktor tersebut merilis single sejak 2021 silam.
Dalam album baru bertajuk ’24/7′ ini akan berisikan 6 lagu baru termasuk intro dan instrumen dari lagu utama. Look Media Entertainment sebagai agensi yang menaungi karir individual L telah menjadwalkan akan merilis mini album sang artis pada (5/8) mendatang.
Pancarkan Pesona Boyfriend Material untuk Foto Konsep
Potret Kim Myung Soo dalam foto konsep album ’24/7’/ Foto: instagram.com/lookmedia_ent
|
Menjelang perilisan mini album ’24/7′, Kim Myung Soo meningkatkan antusias penggemar dengan merilis sederet foto konsep secara berkelanjutan. Rangkaian foto konsep yang dirilis.
Sang idol sukses mendebarkan hati penggemar dengan pesonanya. Di salah satu foto konsepnya, Kim Myung Soo memancarkan kehangatan bersama boneka beruang besar yang tampak memeluknya. Sang idol juga berpose sambil membawa bunga untuk menekankan sisi lembutnya yang menenangkan.
Siap Kembali Bertransformasi sebagai L
Potret Kim Myung Soo dalam foto konsep album ’24/7’/ Foto: instagram.com/lookmedia_ent
|
Kim Myung Soo memulai kariernya di industri hiburan melalui debutnya dalam boy group INFINITE dengan nama panggung L. Sejak debut, sang idol dikenal dengan citranya yang dingin dan misterius karena paras ketampanannya yang tidak nyata.
Dalam comeback kali ini pula, Kim Myung Soo akan kembali tenggelam dalam citranya sebagai L dan menunjukkan dualitas citranya yang berbeda. Hal tersebut ditunjukkannya melalui salah satu foto konsep dimana dirinya sedang memancarkan tatapan misterius di sebuah ruangan penuh bunga.
Beauties, itulah serba-serbi dari comeback terbaru Kim Myung Soo atau L yang akan merilis album pertama ’24/7′ pada (5/8). Mari berikan banyak cinta dan dukungan!
—
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Mirafestivalberlin? Yuk gabung ke komunitas pembaca Mirafestivalberlin Mirafestivalberlin.com. Caranya DAFTAR DI SINI!
(sim/sim)