Life

Segera Comeback Akting, Ini 4 Drakor Terpopuler Hwang In Youp yang Bisa Ditonton di Netflix

×

Segera Comeback Akting, Ini 4 Drakor Terpopuler Hwang In Youp yang Bisa Ditonton di Netflix

Sebarkan artikel ini


Aktor Korea Hwang In Youp akan segera menyapa penggemar lewat drama Korea terbarunya, Family by Choice atau A Prefabricated Family yang dirilis pada Agustus 2024.

Sukses membintangi beberapa serial drama sebelumnya, nama Hwang In Youp makin dikenal seiring berjalannya waktu berkat kemampuan aktingnya yang luar biasa.

Sambil menunggu drama terbarunya tayang, simak 4 drakor terpopuler Hwang In Youp lainnya yang bisa ditonton di Netflix berikut ini, yuk!



1. The Tale of Nokdu (2019)
Hwang In Youp di Tale of Nokdu

Hwang In Youp di The Tale of Nokdu/ Foto: twitter.com/philconcerts

Drama ini menggambarkan era dinasti Joseon, di mana seorang pria bernama Jeon Nok Du (Jang Dong Yoon) terjebak di sebuah desa yang hanya boleh ditinggali perempuan, dan kehadiran laki-laki pun dilarang.

Karena hal tersebut, ia menyamar sebagai perempuan dengan nama Kim Nok Soon. Dalam drama tersebut, Hwang In Youp berperan sebagai Park Dan Hoo, seorang pengawal sekaligus prajurit dengan kemampuan berpedang yang mumpuni.

Ia juga bekerja untuk Putra Mahkota dan sangat menghargai atasannya tersebut. Bahkan, ia rela melakukan apapun demi menjaga sang Putra Mahkota sebagai seorang prajurit yang loyal.

2. 18 Again (2020)
Hwang In Youp di 18 Again

Hwang In Youp di 18 Again/ Foto: imdb.com

Drama Korea ini menjadi salah satu proyek akting yang turut membuat nama Hwang In Youp makin dikenal, Beauties. Bercerita tentang rumah tangga Hong Dae Young (Yoon Sang Hyun) dan Jung Da Jung (Kang Ha Neul) dengan dua anak kembar fraternal mereka, Hong Shi Ah (Roh Jeong Eui) dan Hong Shi Woo (Ryeoun).

Karena satu dan lain hal, Jung Da Jung berencana untuk bercerai dari Hong Dae Young. Namun, keanehan terjadi karena Hong Dae Young yang berusia 37 tahun kembali ke tubuhnya saat berusia 18 tahun. Dari momen tersebut, Hong Dae Young berusaha ‘menata’ kembali kehidupannya, bahkan mendaftar ke SMA tempat kedua anaknya bersekolah.

Dalam 18 Again, Hwang In Youp berperan sebagai Goo Ja Sung, murid SMA yang memiliki kepribadian agresif sekaligus dikenal sebagai ketua tim basket. Goo Ja Sung dikisahkan memendam perasaan suka kepada Hong Shi Ah.


3. True Beauty (2020)
Hwang In Youp di drama True Beauty

Hwang In Youp di True Beauty/ Foto: soompi.com

Beauties pasti sudah tak asing lagi dengan drama Korea yang satu ini. Yup, True Beauty! Diadaptasi dari Webtoon, True Beauty menceritakan tentang murid SMA bernama Lim Ju Kyung (Moon Ga Young) yang tak percaya diri dengan penampilan wajahnya.

Ia pun akhirnya belajar mengaplikasikan makeup dan mengubah penampilan hingga orang-orang di sekitarnya pun ‘pangling’. Sayangnya, Lim Ju Kyung yang sudah nyaman dengan penampilan baru tersebut, enggan menunjukkan wajah aslinya tanpa makeup ke orang-orang.

Di sisi lain, pesona Lim Ju Kyung yang apa adanya justru membuat dua pria populer di SMA-nya tertarik padanya. Kedua orang tersebut adalah Lee Soo Ho (Cha Eun Woo) dan Han Seo Jun (Hwang In Youp).

Terlibat kisah cinta segitiga sekaligus dilema persahabatan, True Beauty menjadi drama Korea dengan romansa SMA yang seru untuk ditonton.

4. The Sound of Magic (2022)
Hwang In Youp di The Sound of Magic

Hwang In Youp di The Sound of Magic/ Foto: instagram.com/netflixkr

The Sound of Magic  merupakan drama Korea adaptasi dari Webtoon berjudul Annarasumanara karya Ha Il Kwon. Mengusung tema fantasi, drama ini mengisahkan tentang seorang pesulap bernama Lee Eul (Ji Chang Wook) yang tinggal di sebuah taman bermain terbengkalai.

Ia bermimpi untuk menjadi sosok anak-anak selamanya, dengan kepribadiannya yang polos namun misterius. Di sisi lain, seorang siswa bernama Na Il Deung (Hwang In Youp), merupakan siswa cerdas yang dituntut untuk menjadi ‘sempurna’ dan mewujudkan cita-citanya.

Ia kerap bersaing untuk mendapatkan nilai tertinggi bersama Yoon Ai (Choi Sung Eun) hingga tak peduli untuk bersosialisasi dengan orang lain. Namun, situasi berubah ketika Na Il Deung bertemu dengan Lee Eul dan mengenal Yoon Ai lebih jauh. Na Il Deung menemukan kesenangan barunya mengenai dunia sulap.

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Mirafestivalberlin? Yuk gabung ke komunitas pembaca Mirafestivalberlin Mirafestivalberlin.com. Caranya DAFTAR DI SINI!


(sim/sim)



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *